UPT PLN Baturaja – PIKK Salurkan Makanan Bergizi di Posyandu Rosella Kelurahan Sekar Jaya

Berita Daerah, Ragam42 Dilihat
Penyerahan makanan bergizi kepada anak anak di posyandu Rosella Sekarjaya oleh pegawai dan PIKK UPT PLN Baturaja. Foto : ist

BATURAJA, KLIKOKU.ID – Pegawai PLN Unit Pelaksana Transmisi (UPT) Baturaja berkolaborasi dengan Persatuan Istri Karyawan dan Karyawati (PIKK) UPT Baturaja menyalurkan bantuan kepada adik-adik di sekitar lokasi kantor PLN UPT Baturaja melalui Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN pada Kamis (28/11).

Mengangkat tema “Pilar Kesehatan, Berbagi Nutrisi bersama UPT Baturaja”, YBM PLN dan PIKK UPT Baturaja menyalurkan amanah berupa makanan bergizi dan uang saku kepada adik-adik yang hadir pada kegiatan pemeriksaan kesehatan di Posyandu Rosella Kelurahan Sekar Jaya, Kecamatan Baturaja Timur.

Program ini menjadi bukti komitmen YBM PLN dalam mendukung kesehatan dan juga bertujuan untuk tetap mengingatkan kita untuk tetap peduli terhadap pentingnya asupan makanan yang bergizi dan bernutrisi bagi anak-anak penerus bangsa. Dimana makanan bergizi untuk anak adalah makanan yang mengandung nutrisi penting untuk menjaga kesehatan dan tumbuh kembang anak.

Manager PLN UPT Baturaja, Sugandhi, mengatakan bahwa program ini sejalan dengan misi perusahaan untuk memberikan kontribusi positif terhadap lingkungan sekitar.

“PLN UPT Baturaja akan terus melakukan kontribusi yang harapannya dapat bermanfaat untuk adik-adik di sekitar lingkungan UPT Baturaja. Melalui pemberian asupan nutrisi baik dalam jangka panjang mampu menyehatkan dan mencerdaskan anak bangsa,” ucap Sugandhi.

Ketua YBM PLN, Irsyad Nugroho, menyebutkan kegiatan :Pilar Kesehatan, Berbagi Nutrisi bersama UPT Baturaja” ini adalah salah satu wujud nyata kepedulian melalui penyaluran dari pegawai PLN.

“Semoga program ini dapat bermanfaat bagi adik-adik dan terus berkembang agar bisa lebih banyak membantu masyarakat yang membutuhkan. Kami juga mengajak masyarakat untuk mendukung program-program YBM PLN yang semoga dapat memberikan dampak positif bagi kehidupan,” ucapnya.

General Manager PLN UIP3B Sumatera, Daniel Eliawardhana, turut mendukung kegiatan ini, dimana pegawai PLN tidak hanya fokus kepada penyaluran kelistrikan, tetapi juga berbagi kepada lingkungan sekitar.(Ril)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *