Terlindas Tangki BPBD, Pengendara Bentor Tewas Mengenaskan

Kondisi korban terlindas Tangki BPBD. foto : ist

BATURAJA, KLIKOKU.ID – Seorang pengemudi Becak Motor (Bentor) bernama Sunardi (57), warga jalan Pancur Desa Tanjung Baru, Kecamatan Baturaja Timur, tewas mengenaskan setelah terlibat kecelakaan dengan mobil tangki milik BPBD OKU di Jembatan Ogan I, Jumat pagi (23/08/24). Peristiwa itu terjadi ketika mobil BPBD yang berisi 5000 liter air tengah bergegas menyuplai air ke lokasi kebakaran yang terjadi di Jl Satria Kampung Baru.

Kejadian nahas ini bermula ketika Sunardi sedang mengendarai Bentor yang sedang mambawa papan karangan bunga melintas di Jembatan Ogan. Dirinya mendengar suara sirine dari arah belakang sehingga membuat ia menepikan bentor yang dikendarainya.

Namun, papan lantaran karangan bunga yang dibawanya cukup lebar dan diletakkan di atas atap bentor, sehingga membentur dinding jembatan yang mengakibatkan Bentor yang dikendarai Sunardi kemudian terpental ke tengah jalan.

Disaat bersamaan, mobil tangki penyuplai air milik BPBD OKU tiba dan tak bisa menghindarkan kecelakaan tersebut. Akibatnya, Kaki kiri Sunardi terlindas oleh roda besar kendaraan tersebut.

“Saya sedang bekerja ketika mendengar suara benturan keras. Ketika keluar rumah, saya melihat mobil BPBD menyeret bentor, sementara korban sudah tergeletak dengan kondisi parah,” ujar Dayat salah satu warga yang sempat dibincangi di TKP.

Sementara itu, Sekretaris BPBD OKU, Gunawansyah, membenarkan adanya kecelakaan tersebut. Mobil tangki tersebut baru saja mengisi air di dekat Masjid As Sholihin Pasar Atas.

“Iya benar staff kami mengalami kecelakaan dengan pengendara Bentor saat dalam misi kemanusiaan. Kami dalam waktu dekat akan mengunjungi rumah duka,” ucap Gunawan singkat.

Hingga berita ini diturunkan, sopir mobil tangki BPBD masih dimintai keterangan oleh Satlantas Polres OKU. Blm ada pernyataan resmi dari Kasatlantas polres OKU terkait lakalantas yang terjadi itu. Sementara itu, jenazah Sunardi telah dibawa ke rumah duka untuk dimakamkan.(Lee)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *